Senin, 21 Januari 2013

PENGARUH INTERNET



A.    PENGARUH INTERNET BAGI DUNIA PENDIDIKAN
Internet bisa menjadi sangat berpengaruh bagi dunia pendidikan suatu negara. Penggunaan komputer atau internet dalam bidang pendidikan bukanlah sesuatu yang baru, malah telah lama digunakan di negara-negara maju seperti Amerika dan Eropa sejak tahun 60-an.Teknologi internet hadir sebagai media yang multifungsi. Komunikasi melalui internet dapat dilakukan secara interpesonal (misalnya e-mail dan chatting) atau secara masal, yang dikenal one to many communication (misalnya mailing list). Internet juga mampu hadir secara real time audio visual seperti pada metoda konvensional dengan adanya aplikasi teleconference.
Berdasarkan hal tersebut, maka internet sebagai media pendidikan mampu menghadapkan karakteristik yang khas, yaitu
a. sebagai media interpersonal dan massa;
b. bersifat interaktif,
c. memungkinkan komunikasi secara sinkron maupun asinkron.
Karakteristik ini memungkinkan pelajar melakukan komunikasi dengan sumber ilmu secara lebih luas bila dibandingkan dengan hanya menggunakan media konvensional.
Teknologi internet menunjang pelajar yang mengalami keterbatasan ruang dan waktu untuk tetap dapat menikmati pendidikan. Metoda talk dan chalk, ”nyantri”, ”usrah” dapat dimodifikasi dalam bentuk komunikasi melalui e-mail, mailing list, dan chatting. Mailing list dapat dianalogikan dengan ”usrah”, dimana pakar akan berdiskusi bersama anggota mailing list. Metoda ini mampu menghilangkan jarak antara pakar dengan pelajar. Suasana yang hangat dan nonformal pada mailing list ternyata menjadi cara pembelajaran yang efektif seperti pada metoda ”usrah”.
Berikut adalah beberapa manfaat penggunaan teknologi informasi :
•arus informasi tetap mengalir setiap waktu tanpa ada batasan waktu dan tempat;
•kemudahan mendapatkan resource yang lengkap,
•aktifitas pembelajaran pelajar meningkat,
•daya tampung meningkat,
•adanya standardisasi pembelajaran,
•meningkatkan learning outcomes baik kuantitas/kualitas.
Berdasarkan uraian di atas, dapat dikatakan bahwa internet bukanlah pengganti sistem pendidikan. Kehadiran internet lebih bersifat suplementer dan pelengkap. Metoda konvensional tetap diperlukan, hanya saja dapat dimodifikasi ke bentuk lain. Metoda talk dan chalk dimodifikasi menjadi online conference. Metoda ”nyantri” dan ”usrah” mengalami modifikasi menjadi diskusi melalui mailing list.
·         Internet mempermudah proses belajar.
           Internet mempermudah proses belajar menjadi lebih mudah karena siswa maupun guru dapat dengan mudah mencari referensi bahan belajar. Hal tersebut dapat menyingkat waktu dan pikiran siswa maupun guru. Banyak web yag menyediakan belajar online secara virtual yang dapat digunakan siapa saja.
           Kita juga bisa mengakses buku buku dengan mudah. Umumnya siswa lebih sering melakukan Copy – Paste dalam mengerjakan tugas tanpa mencantumkan sumber – sumber darimana dia mengambil tulisan tersebut hal ini sangat tidak baik dalam mengajarkan siswa mengenai menghargai karya orang lain. Jika hal ini terus di biarkan saat sudah bekerja pun mereka akan dengan mudah dan tanpa perasaan bersalah mengakui hasil karya orang lain menjadi miliknya. Jadi guru harus memerintahkan muridnya untuk selalu mencantumkan sumber – sumber pada tugas muridnya jika tidak ingin masyarakat kita nantinya menjadi masyarakat plagiat.


·          Internet menimbulkan kemalasan belajar

           Para siswa lebih sering menghabiskan waktunya hanya untuk bermain game dan chatting dari pada melakukan hal lain yang lebih berguna seperti belajar atau browsing. Hal ini semakin membuat malas belajar dan merupakan pemborosan uang dan waktu.

·          Internet membuat siswa menjadi kurang kreatif

           Bagi orang yang dapat menggunakan internet secara maksimal dapat membuat ia menjadi orang yang kreatif tapi apabila tanpa pengawasn sejak dini internet daat merusak kreatifitas kita contohnya siswa lebih sering melakukan Copy – Paste dalam mengerjakan tugas tanpa mencantumkan sumber – sumber darimana dia mengambil tulisan tersebut hal ini sangat tidak baik dalam mengajarkan siswa mengenai menghargai karya orang lain. Jika hal ini terus di biarkan saat sudah bekerja pun mereka akan dengan mudah dan tanpa perasaan bersalah mengakui hasil karya orang lain menjadi miliknya. Jadi guru harus memerintahkan muridnya untuk selalu mencantumkan sumber – sumber pada tugas muridnya jika tidak ingin masyarakat kita nantinya menjadi masyarakat plagiat.

B.     PENGARUH INTERNET BAGI DUNIA USAHA & BISNIS INDUSTRI
 1. Pengaruh Positif
Dalam bidang ekonomi teknologi berkembang sangat pesat. Dari kemajuan teknologi dapat kita rasakan manfaat positifnya antara lain:
1.      Pertumbuhan ekonomi yang semakin tinggi
2.      Terjadinya industrialisasi
3.      Produktifitas dunia industri semakin meningkat
Kemajuan teknologi akan meningkatkan kemampuan produktivitas dunia industri baik dari aspek teknologi industri maupun pada aspek jenis produksi. Investasi dan reinvestasi yang berlangsung secara besar-besaran yang akan semakin meningkatkan produktivitas dunia ekonomi. Di masa depan, dampak perkembangan teknologi di dunia industri akan semakin penting. Tanda-tanda telah menunjukkan bahwa akan segera muncul teknologi bisnis yang memungkinkan konsumen secara individual melakukan kontak langsung dengan pabrik sehingga pelayanan dapat dilaksanakan secara langsung dan selera individu dapat dipenuhi, dan yang lebih penting konsumen tidak perlu pergi ke toko.
4. Persaingan dalam dunia kerja sehingga menuntut pekerja untuk selalu menambah skill dan pengetahuan yang dimiliki.Kecenderungan perkembangan teknologi dan ekonomi, akan berdampak pada penyerapan tenaga kerja dan kualifikasi tenaga kerja yang diperlukan. Kualifikasi tenaga kerja dan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan akan mengalami perubahan yang cepat. Akibatnya, pendidikan yang diperlukan adalah pendidikan yang menghasilkan tenaga kerja yang mampu mentransformasikan pengetahuan dan skill sesuai dengan tuntutan kebutuhan tenaga kerja yang berubah tersebut.
5. Di bidang kedokteran dan kemajauan ekonomi mampu menjadikan produk kedokteran menjadi komoditi Dalam bidang ekonomi, kemajuan internet terutama pada aplikasi mesin pencari memudahkan suatu perusahaan dalam melihat target pasar dari perusahaan tersebut. Selain itu, teknologi internet juga membawa suatu perubahan pasar yakni saat ini transaksi penjualan/pembelian tidak hanya dapat dilaksanakan ketika penjual dan pembeli bertemu secara langsung namun dalam dunia maya sekalipun. Contoh transaksi jual beli yang biasa kita temukan di internet seperti Shopping Online, Penjualan tiket pesawat, dll. Internet bukan hanya tempat untuk mencari informasi saja, akan tetapi dapat digunakan sebagai tempat penjualan barang dan jasa. Penjualan melalui internet ini disebut E-Commerce (electronic commerce). Muncunya istilah ini seiring dengan semakin berkembangnya disiplin ilmu komputer dan internet. E-com ini dapat diartikan sebagai pertukaran barang, jasa, dan atau informasi melalui medium elektronik dengan imbalan uang yang pembayarannya dilakukan dengan menggunakan credit card (kartu kredit). Rentang bisnis melalui internet ini mulai dari pemesanan bunga untuk orang tercinta, jual buku, langganan majalah, sampai pembayaran ribuan rupiah untuk pembelian chip processor yang akan digunakan untuk komputer.
Langkah pertama yang harus dilakukan oleh para pengusaha adalah membuat "homepage" yang akan berfungsi sebagai toko di internet. Melalui homepage ini ia dapat menyebarluaskan informasi mengenai perusahaan, pruduk, dan pelayanan yang di tawarkan. Manfaat dari E-com itu sendiri adalah bisa menurunkan pengeluaran tetap, karena perusahaan bisa menghemat jumlah pegawai, dengan demikian juga pengeluaran untuk gaji dan infrastruktur fisik. Dan sebaliknya, untuk konsumen E-com menawarkan kenyamanan lebih besar dan pilihan lebih banyak untuk barang dan jasa yang akan dibeli dengaan harga lebihbaik.

2. Dampak Negatif
Dampak internet yang begitu kuat dalam kehidupan manusia tentunya juga berpengaruh negatif pada bidang ekonomi yaitu :
1.      Terjadinya pengangguran bagi tenaga kerja yang tidak mempunyai kualifikasi yang sesuai dengan yang dibutuhkan.
2.      Sifat konsumtif sebagai akibat kompetisi yang ketat pada era globalisasi akan juga melahirkan generasi yang secara moral mengalami kemerosotan: konsumtif, boros dan memiliki jalan pintas yang bermental “instant”.  Seiring dengan berkembangnya teknologi internet, berkembang pula hal – hal lain seperti virus yang dapat membahayakan data dalam suatu komputer, spyware dimana seseorang dapat menggunakan data atau dokumen orang lain tanpa diketahui oleh pemilik data atau dokumen tersebut, spam dimana seseorang dapat mengetahui account password seseorang, membukanya dan menggunakan pasword – password rahasia pemilik seperti ATM dan bank. Selain itu, dampak buruk lain dari internet adalah timbul berbagai macam kejahatan. Diantaranya adalah pencurian uang di Bank melalui internet, dan biasanya orang yang ahli di bidang itu disebut Hacker. Perbuatan kriminal tersebut sulit untuk di deteksi karena mereka menggunakan taktik sendiri dan kode-kode tertentu dalam pelaksanaan misi mereka. Dan itu semua tidak dapat diketahui pihak lain. Pembobolan Bank ini dapt merugikan negara karena jumlah yang diraut bukan hanya jutaan rupiah, melainkan trillyun rupiah. Contoh kejahatan lain adalah penipuan undian berhadiah dan masih banyak lagi tindak kriminal yang dilakukan melalui internet.

Tindak kriminal mereka ini menjadi kegiatan perekonomian yang menguntungkan bagi mereka para pelaku kriminal internet tetapi sangat merugikan masyarakat yang terjebak di dalamnya. Dalam kasus jual beli di shopping online contohnya banyak penipuan yang terjadi, uang sudah dikirim oleh pembeli tetapi barang yang diminta tidak kunjung sampai ke tangan pembeli. Penjual melakukan aksi tipu menipu yang sangat jitu dalam hal ini. Dan kebanyakan dari mereka yang melakukan penipuan itu sulit untuk terdeteksi karena tidak ada data diri atau perusahaan yang jelas.

C.    PENGARUH INTERNET BAGI DUNIA KEHIDUPAN SOSIAL
Hal-hal tersebut dapat terlihat dari semakin banyaknya orang yang lebih memilih mengirim surat atau laporan memlaui email, orang-orang yang lebih memilih belanja online daripada datang langsung ketoko. Dalam dunia pendidikan pula, teknologi internet hadir sebagai media yang sangat multifungsi. Berbagai peranan internet antara lain sebagai akses kesumber informasi, alat bantu pembelajaran, fasilitas pembelajaran dan sebagai infrastruktur system informasi dalam institusi lembaga pendidikan. Berbagai peranan ini dinilai sangat penting karena dapat meningkatkan arus informasi dengan sangat cepat dan menjadi poin utama bagi perkembangan pendidikan di Indonesia di era global saat ini.
Namun selain memiliki dampak positif, internet juga memiliki dampak negative bagi kehidupan manusia, salah satunya adalah penggunaan internet tehadap perkembangan anak-anak, dimana mereka dapat dengan sangat mudah mengakses konten yang belum pantas dilihat seperti konten pornografi,belum adanya pengamanan dan kesadaran dari setiap individu membuat hal-hal seperti itu sangat sulit untuk dipantau. Selain hal tersebut, dengan semakin banyaknya orang yang terhubung satu sama lain, maka privasi seseorang pun semakin berkurang dan terganggu. Ditambah lagi dengan adanya kejahatan internet, system pengamanan dapat dijebol dengan mudah oleh cracker, seperti alamat, data pribadi, rahasia perusahaan dan nomor kartu kredit dan ATM, dimana dapat disalahgunakan oleh orang lain.
Dampak negative teknologi internet yang sangat dikhawatirkan adalah semakin tingginya sikap individualitas antara manusia, dimana hal ini dapat mengurangi interaksi personal secara langsung di kehidupan sehari-hari yang tanpa disadari dengan sendirinya membentuk kerenggangan dalam hubungan social dan kualitas dalam kepekaan social juga akan tumpul karena terlalu seringnya menggunaka perantara( teknologi internet dalam berkomunikasi). Dampak lain yang timbul karena teknologi internet adalah dampak psikologi pada manusia. Diantaranya adalah perubahan interaksi antara manusia dan penggusuran manusia itu sendiri. Pada interaksi manusia, dengan kehadiran computer yang terkoneksi dengan internet pada kehidupan rumah tangga golongan menegah keatas ternyata telah merubah interaksi keluarga tersebut. Program internet, email dan internet relay chatting (IRC) telah membuat setiap orang asyik dengan kehidupannya sendiri. Selain itu dengan tersedianya berbagai macam warung internet atau biasa dikenal dengan internet telah membuat pelaung pada banyak orang yang tidak memiliki computer dan saluran internet sendiri untuk berkomunikasi dengan orang lain dengan mudah. Inilah yang menimbulkan apakah kematangan social seseorang datang lebih awal atau terlambat.
Pada dampak penggusuran manusia, kehidupan telah digerakkan oleh teknologi informasi, dimana kesuksesan hidup di dunia sangat bergantung pada penguasaan pengetahuan, kemampuan dalam mengelola emosi dan kemampuan dalam mengelola hubungan social. Persaingan yang timbul dalam kehidupan baik kehidupan bisnis, bermasyarakat, kehidupan individual telah ditentukan oleh kemampuan dalam berinovasi. Teknologi informasi telah mengubah dunia kerja, dari cara kerja yang bertumpu pada otot beralih ke pekerjaan yang bertumpu pada otak. Pekerjaan pada masa sekarang ini lebih menuntut pekerja yang berpengetahuan, kondisi ini yang telah membuat jurang social antara yang mereka yang berpengetahuan dengan mereka yang tidak berpengetahuan, dimana mereka yang tidak berpengetahuan akan tergusur dari dunia kerja. Selain itu juga ada hubungan antara pengetahuan dan kekuasaan, dimana mereka yang memiliki pengetahuan maka memiliki kekuasaan dan mereka yang tidak memiliki pengetahuan maka tidak memiliki kekuasaan tersebut.
D.    PENGARUH INTERNET TERHADAP INFORMASI
Dampak Positif Internet
Informasi dan Pengetahuan Yang Tak Terbatas
Internet menyediakan sumber informasi yang tak terbatas selama 7 x 24 jam setiap waktu. Bahkan ketika tengah malam buta pada saat pertanyaan muncul dalam kepala anda dan tergelitik untuk mencari jawaban dari pertanyaan tersebut, anda dapat langsung mengakses internet melalui komputer, ponsel, gadget anda untuk menemukan jawabannya.
Internet Sebagai Hiburan
Selain sebagai sumber informasi, banyak pengguna yang mengakses internet hanya untuk bermain game, mendownload lagu, menonton streaming tv online dan banyak lagi. Mereka mencari internet dengan tujuan untuk mencari hiburan sebagai wadah untuk melepas stress mereka dari aktivitas sehari – hari.
Biaya Pengetahuan Yang Murah
Tidak dapat dipungkiri, internet menyediakan akses informasi yang murah dengan segala ketidakterbatasan sumber berita dan informasi yang bisa anda dapatkan. Kendati demikian, tarif internet di luar negeri jauh lebih murah dibandingkan dengan di Indonesia.
Internet Sebagai Sarana Komunikasi Efisien
Bila kita mengingat masa 30 tahun silam, komunikasi jarak jauh yang digunakan oleh manusia kepada keluarga, sahabat ataupun kenalan saat itu adalah melalui surat, wesel (untuk mengirim uang) atau yang lebih jauh kebelakang adalah menggunakan telegram sebagai sarana pengirim pesan. Berkembang ke awak tahun 1990, komunikasi mulai berkembang dari sisi efisiensi dengan adanya telepon. Setelah internet muncul, komunikasi yang dapat dijangkau jauh lebih efisien dan praktis dengan keberadaan fungsi email, chatting, hingga voice chat yang menjangkau hingga ke seluruh dunia denngan biaya yang jauh lebih murah.
Internet Memungkinkan Anda Untuk Mengenal Orang dari Segala Penjuru Dunia
Dengan berkembangnya situs jejaring sosial, forum, blog  di internet sangat memungkinkan anda untuk mengenal orang dari segala suku bangsa dan negara dengan mudah meskipun tanpa harus bertemu secara fisik.
Internet Sebagai Keperluan Darurat
Banyak sekali hal dan contoh untuk menjelaskan hal ini dan kita akan mengambil contoh dari sebuah pengalaman yang mungkin pernah dialami oleh anda sendiri. Pernahkah suatu ketika pada saat anda berpergian namun lupa membawa alamat tujuan atau bahkan anda tidak mengetahui lokasi tujuan sama sekali? Dengan mengakses Google Maps atau informasi pada Google anda dapat menemukan alamat, no telp dengan cepat. Bahkan ketika keluarga anda tiba – tiba meminta anda untuk mengirimkan uang untuk keperluan darurat pada saat anda sedang liburan ke daerah yang tak terjangkau oleh mesin ATM dsb, anda dapat melakukan transfer uang melalui Internet Banking. Untuk beberapa keperluan, internet dapat membantu pengguna untuk keperluan yang cukup mendesak.
Dampak Negatif Internet
Informasi Yang Tak Terfilter
Sebagai wadah yang menyediakan akses informasi yang tak terbatas membuat informasi yang tersedia di internet berbaur antara informasi yang bermanfaat dan tidak membawa manfaat. Beberapa informasi yang tidak bermanfaat yang terkadang membawa pengaruh buruk bagi pengguna antara lain informasi yang bersifat pornografi, situs perjudian, kekerasan hingga informasi yang menyesatkan.





2 komentar: